Dalam penelitian menghirup aroma essential oil Jasmine
bermanfaat untuk membantu memperbaiki mood dan membuat tidur lebih nyenyak,
meredakan kecemasan dan perasaan stres, karena aromanya yang kuat memikat, yang
membuat pikiran menjadi lebih rileks.
Beberapa manfaat Essential Oil Jasmine antara lain sebagai berikut :
1. Meningkatkan mood
2. Mengatasi stres dan kecemasan
3. Mengatasi gangguan atau sulit tidur
4. Meredakan nyeri PMS
5. Baik untuk pencernaan
6. Menjaga kesehatan kulit
Peringatan :
Hanya untuk pemakaian luar. Hindari kontak dengan mata. Jauhkan
dari jangkauan anak-anak. Perubahan warna dapat terjadi tanpa mempengaruhi
kekuatan penyembuhannya karena kandungan alami. Jika terjadi iritasi, segera hentikan pemakaian. Jauhkan dari sinar matahari langsung dan panas. Penyimpanan pada suhu tidak lebih dari 30°C.
Cara Penggunaan :
• Sebagai Pengharum Ruangan :
Masukkan 8-10 tetes kedalam air yang diisi dengan alat
penguap.
• Sebagai Campuran untuk Mandi :
Masukkan 5-12 tetes ke dalam bak mandi berisi air hangat.
• Sebagai Minyak Urut :
Larutkan 5 tetes minyak atsiri kesetiap 10 ml minyak urut.
• Untuk Inhalasi :
Tambahkan 8-9 tetes ke dalam mangkuk berisi air panas, lalu tarik napas dalam-dalam.
Komposisi :
Jasminum Officinale (Jasmine) - Pure & Natural 100%
Ukuran : 10 ml
Essentia Apothecary